Kamis, 20 Desember 2007

Lebah Jantan (Drone)

Meski tidak bekerja, lebah jantan bertugas mengawini ratu perawan atau calon lebah ratu (virgin queen) dengan lama hidup sekitar tiga bulan. Mata dan sayapnya lebih besar dari lebah pekerja. Warna kehitaman dengan dengungan suara agak keras. Kakinya tidak berkeranjang pollen untuk menyimpan tepung sari bunga, dan tidak berselang pipa penghisap madu di bibir, tidak berkelenjar malam (wax glands), ekor tidak bersengat serta bersifat tenang.
Tugas utama lebah jantan justru menjaga sarang dan membersihkan sarang dari kotoran. Kadang-kadang terbang sebentar kala cuaca cerah. Untuk makan, lebah jantan lazim disuapi lebah pekerja. Sayangnya, saat musim paceklik tiba, sebagian lebah jantan dibinasakan dan dikeluarkan oleh lebah-lebah pekerja dari sarang.

3 komentar:

  1. enak banget ya ntu lebah jantan. kerjanya cuma kawin. kawin kan enak....

    BalasHapus
  2. tolong diberi gambar biar lebih jelas ,trima kasih

    BalasHapus
  3. ga dong ... ntar dibinasakan kalo ga da makanan, trus mati setelah kawin... kasihan ya... hidup untuk kawin trus langsung mati

    BalasHapus